Berita
ASN KUA Nanggalo kumpulkan donasi untuk Korban Banjir di Kota Padang
Padang, 4 Desember 2025
Kantor Urusan Agama (KUA) Nanggalo menggelar rapat dinas di ruang kerja Kepala KUA pada Kamis, 4 Desember 2025. Dalam kesempatan tersebut, Kepala KUA Nanggalo, Welhendri, menyampaikan rasa duka yang mendalam atas musibah banjir yang melanda Kota Padang dan sumatera barat, Bencana tersebut turut menimpa tiga rumah ASN KUA Nanggalo, yaitu Risman, Silvia Yovida, dan H. Yuhendri.
Sejalan dengan imbauan Kementerian Agama Kota Padang untuk membantu meringankan beban masyarakat terdampak banjir dan lumpur—terutama keluarga besar Kemenag kota padang—seluruh ASN KUA Nanggalo didorong untuk berpartisipasi aktif dalam aksi solidaritas ini. Imbauan tersebut merupakan bentuk kepedulian bersama sebagai ASN Kemenag dalam menghadapi situasi darurat yang menimpa saudara-saudara sebidang tugas maupun masyarakat luas.
Melalui musyawarah dalam rapat dinas, Kepala KUA bersama seluruh ASN sepakat untuk memberikan donasi sebagai bentuk kepedulian kepada keluarga yang terdampak. Kesepakatan ini menjadi wujud nyata kebersamaan dan empati jajaran KUA Nanggalo dalam membantu sesama.
Pada akhir rapat, ASN KUA Nanggalo menegaskan kesiapan penuh untuk menjalankan imbauan Kemenag Kota Padang sebagai bagian dari implementasi Asta Protas Kemenag Berdampak, yakni menghadirkan peran nyata Kementerian Agama dalam kehidupan masyarakat, terutama pada saat terjadi musibah.
Semoga bantuan yang diberikan dapat meringankan beban keluarga terdampak dan menjadi amal kebaikan bagi seluruh pihak yang berpartisipasi.(SR)